KOMUNITAS GPBSI

KOMUNITAS GPBSI

Home > Buletin > Kolom
Injil tertinggi kasih tertinggi.jpg

Pada ayat Yohanes 3:16, masing-masing isinya mengandung makna ‘tertinggi’ atau ‘terbesar’, ini adalah firman dari Allah yang mengandung kasih yang tertinggi, kasih yang terbesar.


(1)   ‘Allah’ adalah Keberadaan yang tertinggi

Sosok yang mengasihi saya dan seluruh umat manusia tidak ada yang lain adalah ‘Allah’. Sosok itu adalah Keberadaan yang tertinggi. Sosok itu adalah ‘suami’ kita (Yes 54:5). Allah Israel, menjadi ‘suami’ kita dan memeluk kita dengan kasih.


(2)   ‘dunia’ adalah angka yang tertinggi

Allah tidak hanya mengasihi bangsa atau orang-orang tertentu saja, tapi mengasihi ‘dunia’. ‘dunia’ ini maksudnya melampaui ras dan etnik, termasuk juga orang baik maupun jahat. Jumlahnya seberapa banyak? Ini adalah jumlah angka yang tertinggi.


(3)   ‘begitu besar kasih’ adalah standar tertinggi.

Tentang seberapa besar kasihnya, ini merupakan kasih dengan standar tertinggi. ‘Begitu besar’ berarti ‘tidak terhingga, tak terpahami, sungguh-sungguh’. Allah mengasihi kita dengan kasih yang ‘tidak terhingga’, kasih yang ‘tak terpahami’, dan kasih yang ’sungguh-sungguh’.


(4)   ‘mengaruniakan Anak-Nya yang tunggal’  adalah tindakan yang tertinggi

Di dunia ini adakah yang bisa memberikan anaknya sendiri demi orang lain? Demi kita umat manusia, demi menghapus dosa dan menyelamatkan kita, Allah telah memberikan anak tunggalNya tanpa rasa sayang. Selain itu Dia menanggung segala kesakitan menggantikan kita. Tanpa ada sehelai baju dan menanggung semua rasa malu, Ia disalibkan. Tindakan tertinggi dari Allah adalah untuk kita umat manusia. Apakah ada yang lain?


(5)   ‘setiap orang’ adalah undangan yang tertinggi

Allah mengundang ‘setiap orang’ tak pandang seberapa jahat dan berdosanya manusia. Ini merupakan undangan yang diberikan pada pesta sorga dari keselamatan.


(6)   ‘yang percaya kepadaNya’ adalah syarat tertinggi

Iman itu sederhana, keselamatan pun sederhana. Hanya dengan ‘percaya’ pada Yesus Kristus, Anak tunggal yang Allah kirimkan. Jika percaya maka akan mendapat keselamatan. Orang yang berpendidikan tinggi ataupun yang tak berpendidikan, tanpa ada pembedaan status tinggi maupun rendah, hanya percaya padaNya. Seperti anak kecil yang minum susu dengan gembira di pelukan sang ibu, jika percaya dengan murni dan sederhana maka akan mendapat keselamatan. ‘

 

(7)   ‘tidak binasa’ adalah kebebasan tertinggi

Jika lihat firman di Rm 8:1-2, telah dinyatakan bahwa Allah telah memerdekakan kita dari hukum dosa dan hukum maut. Allah telah memerdekakan kita dari lubang dosa yang tidak bisa mengelak berakhir dengan kebinasaan. Allah telah menyatakan kita sebagai orang benar. Ini adalah kuasa darah Yesus yang mengalir di kayu salib. Pada darah itu terkandung kuasa yang menghapus dengan bersih segala dosa, baik dosa asal, dosa turunan dan dosa pribadi. Dengan tetesan darah itu, dosa seluruh umat manusia telah diampuni.


(8)   ‘beroleh hidup yang kekal adalah harta terbesar

      Harta dunia ini seberapa banyak pun adalah sementara dan mudah sirna. Lalu seberapa banyak kita menumpuk hart, jika Tuhan mengambil jiwa kita maka tidak ada yang bisa pergi dengan membawa harta itu. Ini tampak pada perumpamaan orang kaya yang bodoh (Luk 12:16-21). Namun, Allah memberikan ‘hidup kekal’ kepada kita. Ini adalah harta yang terbesar, apakah ada yang lain?


Sumber: pyungkang.com (referensi buku seri ke 3 Sejarah Penebusan, Pelita Perjanjian yang Tak Terpadamkan)

List of Articles
No. Subject Date Views
XE Login