FIRMAN

Khotbah minggu

Home > Firman > Khotbah Minggu
Pemenang Terakhir dari antara 2 Orang yang akan Dipisakan pada Waktu itu adalah Orang yang Menginjil
(Mat 24: 36-44; Mat 28: 18-20; Dan 12:3)

Harapan terbesar bagi orang kristen adalah kita tetap hidup dan bertemu dengan kedatangan kembali dalam kemuliaan. Pembacaan firman hari ini (Matius 24), Yesus berfirman secara berurutan mengenai tanda akhir zaman, kesengsaraan besar, dan kedatangan kembali, khususnya tentang ‘fenomena kedatangan kembali’ dan tentang ‘waktunya’, serta mengenai ‘tanggal kedatangan kembali hanya Bapa saja yg tahu’. Kemudian, sebagai kesimpulan Yesus memperingatkan bahwa jika kita tidak percaya dengan baik maka akan dipisahkan dan akan ditinggalkan.

Firman Allah itu jujur, maka kita harus percaya dengan jujur dan hidup dengan memiliki hati nurani, barulah kita akan berdiri di sisi kanan. Tetapi jika kita tidak jujur sambil membaca-baca muka orang, berdusta, dan hidup dengan menyamarkan diri seperti mata-mata, hasilnya akan berdiri di sisi kiri. Jika kita adalah jemaat kudus yang percaya Yesus maka kita harus membaca alkitab setiap hari yang ditulis untuk menyadarkan umat manusia.  Jika kita tidak membaca alkitab setiap hari maka kita menjadi berdosa, tetapi masalahnya kita tidak ada rasa berdosa. Kita lupa membaca Alkitab di hari-hari lain, dan hanya membawa alkitab ketika kita datang ke gereja saja. Siapakah yang akan menjadi pemenang terakhir dari antara 2 orang pada waktu dipisahkan di hari akhir?

I. Pemenang terakhir yang akan dibawa adalah orang yang berjaga-jaga dan siap sedia.
Ketika Yesus mengajarkan akhir zaman, tindakan pencegahan tentang akhir zaman adalah berjaga-jaga, sebab kamu tidak tahu pada hari mana Tuhanmu datang (Mat 24: 42). Orang yang seperti apakah yang berjaga-jaga?

A) Orang yang berjaga-jaga adalah orang yang membeli kesempatan dan siap sedia. Orang-orang dunia meskipun mereka mengatakan akhir zaman, mereka tidak ada perhatian/ tidak ada minat tentang akhir zaman itu, singkat kata mereka tidak berjaga jaga. Orang yang berjaga-jaga memiki minat dan ketertarikan tentang akhir jaman dan siap sedia tentang hal tersebut.  Hasilnya, org yg tidak berjaga-jaga dan orang yg berjaga-jaga akan dipisahkan menjadi jasmani dan rohani.

Perumpamaan 10 orang gadis di Matius 25, dikatakan sudah ada waktu untuk siap sedia dan mempersiapkan diri sebelum pengantin laki-laki datang. Lima orang gadis ini salah mengira bahwa waktu adalah milik mereka, mereka mengira bahwa  ‘jika mereka mau, maka minyak itu kapanpun bisa dibeli’. Tetapi kita harus tahu bahwa pada saat yang tidak kita duga, pintu kesempatan bisa saja ditutup.  Hari ini, bagaimanakah dengan kita? Bukankah kita seperti ini, ‘jika saja aku mengambil ketetapan hati, ya kapanpun aku bisa ke gereja, aku akan membaca alkitab. Kita tidak bisa tahu hal yang  akan terjadi besok, dan waktu bukanlah milik kita, (Mat 25: 13.  Yak 4: 14). Saya berdoa dan memberkati dalam Tuhan Yesus agar saudara semua berjaga-jaga, membeli kesempatan dan siap sedia.

B) Orang yang berjaga-jaga dan siap sedia adalah orang yang menyiapkan minyak cadangan pada pelitanya. Ke-10 orang gadis dalam perumpamaan ini berangkat dengan membawa pelita, kelihatannya kehidupan iman mereka tidak berbeda.  Akan tetapi, 5 gadis bodoh, sebenarnya telah berangkat dengan membawa kebodohan. Tindakan mereka yang tidak mempersiapkan minyak cadangan, inilah kebodohan mereka dan tidak ada kesetiaan pada mereka dalam menunggu pengantin laki-laki. Lima gadis yg bodoh sudah memiliki pelita tetapi tidak memiliki minyak yang siap sedia (minyak cadangan).  Sebaliknya lima gadis  bijaksana telah siap sedia masuk bersama-sama dengan Dia ke ruang perjamuan kawin (Mat 25: 10). Gadis-gadis yang bodoh salah mengira, mereka kira mereka dapat meminjam minyak (Mat 25: 8,9). Kita harus berjaga-jaga sehingga minyak roh kudus, minyak firman, selalu menyala-nyala pada roh jiwa kita sehingga menjadi pelita-pelita Allah (Amsal 20: 27). Kita harus mendengar firman dan harus menyadarinya.

II. Pemenang terakhir yang akan dibawa adalah orang yang menginjil sampai ia berhenti bernafas.
Lima orang gadis bodoh menantikan pengantin laki-laki,  dengan hanya     mengisi minyak pada pelitanya saja. Mereka pikir, mereka tidak perlu repot bergerak untuk membawa mangkok atau bejana minyak.  Sebaliknya, gadis bijaksana yang masuk ke dalam ruang perjamuan pesta pernikahan, mereka telah menjadi hamba yang setia sehingga menjadi orang-orang pilihan yang berpartisipasi dalam kegembiraan Tuhan (1Tes 4: 17), dan yang dapat berbagi (membagikan) makanan hidup kekal (Mat 24: 45). Telah dikatakan jika hamba tersebut melakukan tugas yang demikian maka sang tuan akan berkata, ‘kamu adalah hamba yg sungguh diberkati’ (Mat 24: 46). Semoga saudara tetap teguh menginjil sampai akhir, sehingga pada akhirnya kita bisa mendengar suara yang berkata ‘berbahagialah/diberkatilah’. Semoga  saudara  semua menjadi hamba setia dan bijakasana yang bisa mendengar, ‘kamu adalah hamba yang sungguh diberkati’.

Kesimpulan :
Di hari akhir, 2 orang yang tidur bersama-sama diatas satu tempat tidur, satu org akan dibawa. Ini adalah firman di Lukas 17: 34.  Dua perempuan memutar batu kilangan, yang satu orang hilang dalam sekejap dan yang lain akan ditinggalkan (Mat 24: 41).  Saya berdoa dan memberkati dalam nama Tuhan Yesus agar ketika langit dan bumi dipisahkan pada waktu akhir, saudara semua bisa dibawa seperti halnya Henokh.  Bahkan orang yang menipu, mencuri dan yang pernah dipenjarakan-pun, jika mereka percaya Yesus, bertobat dan sungguh-sungguh mereka hidup meniru gambar Allah, betapa baiknya. Inilah tugas gereja. Amin.
List of Articles
No. Subject Date Views
» Pemenang Terakhir dari antara 2 Orang yang akan Dipisakan pada Waktu itu adalah Orang yang Menginjil Jun 22, 2012 82203
22 Satu Jiwa yang Lebih Berharga Dari Pada Apa yang Ada di Bawah Kolong Langit Jun 09, 2012 86508
21 Yesus Menghembusi Mereka dan Berkata “Terimalah Roh Kudus” Jun 09, 2012 83090
20 Menguatkan dan Meneguhkan Kamu dalam Pekerjaan Tuhan Jun 04, 2012 83554
19 Rumah Tangga yang Bahagia yang Takut akan Allah Jun 04, 2012 83823
18 Siapakah yang Terbesar dalam Kerajaan Sorga? Jun 04, 2012 85560
17 Masing-masing akan Menerima Upah Sesuai dengan Jerih Payahnya Sendiri Jun 04, 2012 80591
16 Orang yang Menerima dan Orang yang Tidak Menerima Berkat Mesias Jun 04, 2012 82082
15 Karena Firman Memiliki Kuasa maka Ada Pekerjaan dan Kemajuan Jun 04, 2012 84172
14 Sesudah Bangkit Aku akan Mendahului Kamu ke Galilea Jun 04, 2012 82263
13 Yesus yang Masuk Yerusalem dengan Menunggangi Keledai Jun 04, 2012 80522
12 Hai Adam, Dimanakah Engkau? May 20, 2012 79378
11 Nuh yang Berdiam di dalam Bahtera sampai Bumi Kering May 20, 2012 81580
10 Hati Nuh yang Melepaskan Burung Merpati sambil Menunggu 7 Hari May 20, 2012 90007
9 Panggilan Allah May 20, 2012 85100
8 Masa Ini dan Masa Yang Akan Datang May 20, 2012 83504
7 “Berkat Obed Edom” Penyebab Tuhan Menyambar Uza May 20, 2012 89178
6 Pengemis Buta yang telah Mencari Penerangan pada Hari Sabat May 20, 2012 83163
5 Pemeliharaan yang Membuat Manusia Menjaga Hari Sabat secara Mutlak Melalui Hukum Memungut Manna May 20, 2012 80608
4 Tahun 2012 yang Menggenapi Firman Sejarah Penebusan May 20, 2012 84018
XE Login